Saturday, June 18, 2011

kue basah - Risoles





BAHAN kue basah - Risoles:
Minyak untuk menggoreng
2 butir telur ayam, kocok lepas
100 g tepung panir cokelat
Kulit, aduk rata:
200 g tepung terigu serba guna
450 ml susu cair
2 butir telur ayam
1/2 sdt garam
2 sdm margarin, lelehkan




Isi:
3 sdm mentega, untuk menumis
1 buah (150 g) bawang bombay, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
250 g daging sapi giling
400 ml susu cair
3 sdt gula pasir
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/4 sdt pala bubuk
1 batang seledri, cincang
1 batang (150 g) wortel, kupas, serut kasar
3 sdm tepung terigu serba guna, larutkan dengan 4 sdm air

Cara Membuat kue basah - Risoles:
  • Kulit: Siapkan wajan dadar diameter 20 cm, olesi dengan sedikit minyak. Buat dadar tipis. Masak hingga matang. Lakukan hingga adonan habis. Sisihkan.
  • Isi: Panaskan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan daging, aduk rata, masak hingga berubah warna. Tuang susu, bubuhi gula, garam, merica, pala, dan seledri cincang.
  • Tambahkan wortel, aduk hingga layu dan cairannya berkurang. Tuangi larutan terigu, masak sambil diaduk hingga mengental. Angkat. Dinginkan.
  • Penyelesaian: Ambil 1 lembar kulit, taruh 1 sdm adonan isi di bagian tengah, lipat dan gulung bentuk lumpia. Celupkan ke dalam telur kocok, gulingkan ke tepung panir, ratakan. Lakukan hingga selesai.
  • Goreng risoles dalam minyak panas hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang. Angkat, tiriskan.
  • Sajikan panas.
Untuk 20 buah
Kalori per buah: 176 kal
 
 
__Selamat Mencoba__
*sumber : http://resep2-resepmasakan.blogspot.com/search/label/kue%20basah?updated-max=2011-05-11T13%3A59%3A00-07%3A00&max-results=20*   

No comments:

Post a Comment